Sambut HUT Ke-12, BNPT Gelar Donor Darah

JAKARTA (Lombokexpress.id) – Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) mengadakan aksi sosial donor darah di dua lokasi secara bersamaan yaitu di Kantor BNPT Gedung BUMN Jakarta dan di Poliklinik Kantor BNPT, Sentul Kabupaten Bogor pada Senin (11/7).

Kegiatan ini merupakan salah satu rangkaian acara menyambut HUT BNPT ke-12 pada 16 Juli mendatang. Dalam pelaksanan Donor Darah ini, BNPT bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Pusat dan PMI Kabupaten Bogor.

Kepala BNPT Komjen Pol. Dr. Boy Rafli Amar, M.H., berserta anggota Dharma Wanita Persatuan (DWP) BNPT turut berpartisipasi dalam donor darah di Kantor BNPT Gedung BUMN. Sementara itu Sekretaris Utama BNPT, Mayjen TNI Dedi Sambowo, S.IP., dan sejumlah pegawai BNPT serta Polsuspas Lapas Kelas II B Sentul turut mendonorkan darahnya di Klinik BNPT.

Diharapkan aksi sosial ini dapat memenuhi ketersediaan darah yang aman untuk pelayanan kesehatan, memelihara dan meningkatkan mutu pelayanan darah, memudahkan akses memperoleh darah untuk penyembuhan penyakit, serta untuk pemulihan kesehatan.

Selain aksi sosial donor darah, BNPT juga menggelar acara lainnya seperti lomba desain maskot serta tabur bunga di Taman Makam Pahlawan Kalibata yang akan dilaksanakan pada esok hari (12/7). (bnpt/rls)

Leave a Reply